oleh

Mahasiswa KKN UNIBA Peringati HUT Republik Indonesia di Pantai Mustika bersama Masyarakat

Banyuwangi, Jurnalnews – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas PGRI Banyuwangi menyelenggarakan lomba antar TPQ yang ada di desa di Pantai Mustika-Pancer. Perlombaan di ikuti oleh 4 TPQ dengan jumlah kurang lebih 140 anak. Anak-anak dengan antusias mengikuti perlombaan, mulai dari lomba ulat kardus, empuk jeru, estafet air, dan corong bola. Acara dilaksanakan sejak hari sabtu 25 Agustus 2024 (27/08/24)


Setelah pelaksanaan perlombaan, dilanjutkan dengan acara gebyar (pagelaran music) dan pembagian hadiah kepada anak-anak. Acara pembagian hadiah pemenang lomba di hadiri oleh semua peserta dan di dampingi oleh guru ngaji dari masing-masing TPQ.

Tujuan dari pelaksanaan perlombaan dan gebyar untuk menghibur dan menumbuhkan semangat kemerdekaan masyarakat Pantai Mustika, Pancer sekitar berupa pagelaran musik dengan tim KKN Pantai Mustika UNIBA 2024.

Acara gebyar dihadiri oleh POKDARWIS dan POKMAS Pantai Mustika, Pancer. Acara gebyar di pandu oleh pembawa acara dari tim KKN UNIBA pukul 19.30. Acara dimulai dengan pembagian hadiah kepada masing-masing pemenang perlombaan secara bergantian. Kegiatan ini diselenggarakan untuk menanamkan semangat kemerdekaan bagi generasi penerus bangsa dan juga untuk memeriahkan hari kemerdekaan.(Miska)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *