BANGOREJO – Kali ini, Dalam rangka Upacara Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas ) tahun 2018 dilaksanakan lokasi lapangan di SMK Full Day Sunan ampel,Desa Bangorejo,Kecamatan Bangorejo,Kabupaten Banyuwangi.rabo (2/5/2018).
Dalam rangka Hardiknas dihadiri Forpimka Bangorejo mulai Camat,Kapolsek,Danramil,Kepala Desa,UPTD Pendidikan, Puskesmas, Koorsda dan Dewan Guru dan anak anak didik Se Kecamatan Bangorejo, Kabupaten Banyuwangi.
Camat Bangorejo Taufik Rohman M.Si mengatakan kali ini memang dalam rangka Hardiknas tahun 2018 yang di tempatkan di lapangan SMK Full Day sunan Ampel Desa Bangorejo.”Mengharakan Dalam kesempatan yang baik ini, atas nama segala ikhtiar kita yang terus-menerus untuk memajukan dunia pendidikan yang semakin terjangkau, semakin berkualitas di seluruh jenjang pendidikan.
Tambah lagi, Taufik Rahman sekaligus sebagai Pembina Upacara Dalam rangka Upacara Hari Pendidikan Nasional Tahun 2018 yang ditempatkan di SMK Fullday Sunan Ampel Kec. Bangorejo bahwasannya Pendidikan merupakan Prioritas Utama Dalam Pembangunan Bangsa.
Terutama Di Kabupaten Banyuwangi, melalui Program Bapak Bupati bahwa Tidak boleh ada anak seusia sekolah yang tidak sekolah, jadi Pemerintah wajib memperhatikan apabila ada anak yang tidak sekolah sampai tingkat SMA wajib untuk disekolahkan.
Kepedulian dan perhatian yang diberikan dalam menumbuh kembangkan dunia pendidikan yang ada di Kecamatan Bangorejo, Kabupaten Banyuwangi.”Pungkasnya Camat Taufik Rohman.(Jaenudin).
Komentar